Panen Raya Padi Gogo, Bukti Keberhasilan Program Ketahanan Pangan

| oleh -21x Dilihat

SIMALUNGUN, (HarianSumut)

Danramil 20/Raya Kahean  kapten inf Wagirin Mantir Di Dampingi Babinsa  Koramil  Bersama Forkopimcam Raya Kahean melaksanakan kegiatan Panen Raya dilahan padi Gogo Seluas 2.5 H Di Nagori Bah Bulian, Kecamatan Raya Kahean, Kabupaten Simalungun, Senin (7/10/2024).

Padi gogo yang ditanam di lahan 2.5  hektar ini, sebelumnya merupakan lahan kosong yang tidak dimanfaatkan. Atas kerja sama Koramil dan Forkopimca  dengan Kelompok Tani Teladan  dan masyarakat dalam membuka lahan, menanam padi gogo dan merawatnya. Kini masyarakat dapat menikmati hasil padi sebagai sumber makanan pokok bagi warga.

Baca Juga:  Hadiri Musyawarah Kelurahan, Wali Kota Minta Semua Terus Berpartisipasi Dalam Pembangunan Pematangsiantar

Danramil 20/RK kapten inf Wagirin Mantir, mengungkapkan, “Panen padi Gogo yang telah dilakukan bersama masyarakat ini sebagai bukti bahwa program swasembada dan ketahanan pangan juga telah berhasil dilakukan,” kata  Danramil.

Camat Raya Kahean Bpk Jannopel Tanjung, S.Pd Juga menyampaikan Dengan adanya panen raya padi gogo ini, diharapkan menjadi contoh bagi masyarakat wilayah Kecamatan Raya Kahean dalam memanfaatkan lahan kosong menjadi sumber ketahanan pangan masyarakat.

Baca Juga:  Pj. Wali Kota Tebing Tinggi Kunjungi Anak Dwon Sindrom Yatim Piatu

Camat Raya Kahean Bpk Jannopel Tanjung S.Pd, Kapolsek Raya Kahean di Wakili Bhaminkamtibmas, Koordinator PPL Kecamatan Raya Kahean Bpk Ernis Sinaga, Pangulu Bah Bulian Bpk Rd Ibnu Said, Anggota Poktan Tani Teladan Nagori Bah Bulian. (Pendim/01)