Bahas Peningkatan Keamanan Dukung Pembangunan dan Investasi, Rico Waas Silaturahmi Dengan Kapolres Belawan

| oleh -5x Dilihat

MEDAN, (HarianSumut)

Wali Kota Medan Rico Tri Putra Bayu Waas kembali melanjutkan silaturahmi dengan unsur Forum Koordinasi Pimpinan Daerah (Forkopimda) Kota Medan, Jumat (7/3/2025). Kali ini orang nomor satu di Pemko Medan ini bersilaturahmi dengan Kapolres Pelabuhan Belawan AKBP Janton Silaban SH SIK MKP di Mako Polres Pelabuhan Belawan. Peningkatan keamanan di Belawan menjadi poin penting pembahasan agar pembangunan dan investasi dapat berjalan dengan baik.

“Belawan merupakan bagian dari Kota Medan yang benar-benar butuh perhatian khusus sehingga seluruh persoalan yang ada dapat diselesaikan, termasuk masalah keamanan. Pembangunan dan investasi dapat berjalan jika diikuti dengan peningkatan keamanan,” kata Rico Waas.

Baca Juga:  Optimalkan Pemeliharaan Kebersihan Lingkungan, Pemkab Simalungun Gelar Gotong Royong

Didampingi Sekda Wiriya Alrahman, Asisten Administrasi Umum Setda Kota Medan Ferry Ichsan, Asisten Pemerintahan dan Kesejahteraan Rakyat HM Sofyan, Kasatpol PP Rakhmat Adisyah Putra Harahap, Camat Medan Belawan, Yoga Budi P Irawan dan Kabag Tata Pemerintahan Andrew F Ayu, Rico Waas mengakui, wilayah hukum Polres Pelabuhan Belawan cukup luas karena tidak hanya mencakup Kota Medan, tapi juga Kabupaten Deli Serdang.

“Tidak saja wilayahnya yang luas, tapi penduduknya juga cukup banyak sehingga harus bekerja keras dalam penegakan keamanan. Apabila dibutuhkan petugas Satpol PP untuk mendukung patroli keamanan seperti yang sudah dilakukan selama ini, terutama dalam upaya pencegahan terjadinya tawuran, siap ditambah,” ungkapnya.

Baca Juga:  Serangan Israel Kian Ganas, Beberapa Negara Minta Warganya Keluar dari Lebanon

Tawaran itu disampaikan Rico Waas agar kawasan Belawan aman dan kondusif sehingga dapat mendorong investasi masuk. Apalagi, bilangnya, Belawan punya pelabuhan dan Kawasan Industri Medan (KIM). “Keamanan harus terjamin sehingga investor mau berinvestasi. Apabila ini terwujud, tentunya anak-anak Belawan dapat bekerja,” ujarnya. (Red)