SIMALUNGUN, (HarianSumut)
Bupati Simalungun Radiapoh Hasiholan Sinaga menyambangi warga yang berada di pusat rehabilitasi korban narkoba yang berlokasi di Huta Sederhana Perdagangan II Kecamatan Bandar, Simalungun, Sumut, Sabtu (21/9/2024).
Pusat rehabilitasi korban narkoba bernama Yayasan Keris Sakti yang menampung warga yang menjadi korban penyalagunaan narkoba.
Di pusat rehabilitasi itu, Bupati mendapati para penghuni kebanyakan anak-anak yang masih belia menjadi korban akibat penyalagunaan narkoba. Bupati pun mengucapkan terima kasih kepada Syahrizal selaku pemilik Yayasan Keris Sakti yang telah memberikan perhatian khusus kepada anak-anak yang sempat terjerumus ke dalam narkoba.
Selanjutnya, dihadapan para anak-anak yang menjadi korban narkoba itu, Bupati memberikan motivasi agar tetap bersemangat dan berusaha untuk pulih dari narkoba.
“Saya tidak ada menyalahkan anak – anakku sekalian. Tapi inilah yang dialami oleh Negeri kita sekarang, banyaknya kelompok yang berusaha menjerumuskan anak-anakku sekalian,” kata Bupati.
“Tapi saya yakin, anak – anakku sekalian akan membuat ini menjadi pembelajaran dan juga akan berubah ke arah yang lebih baik lagi,” ucap Bupati yang didampingi Ketua TP PKK Simalungun Ny Ratnawati Radiapoh Hasiholan Sinaga.
Disampaikan Bupati, pengalaman ini agar di buat menjadi pembelajaran kalau pernah terjerumus kedalam dan menjadi korban akibat narkoba.
“Saya yakin kepada anak-anakku, jika nantinya sudah sembuh akan menjadi anak-anak yang lebih baik lagi. Buatlah ini menjadi sebuah cobaan bagi kalian, dan saya juga yakin kalau kalian ini adalah anak-anak yang baik dan kalian ini adalah korban,” kata Bupati.
Ke depan, Bupati Simalungun menyampakain, akan mengupayakan anggaran untuk para anak-anakku yang terkena korban Narkoba.
“Saya juga selalu berkomitmen untuk memberantas Narkoba. Ke depannya kita juga akan melakukan test urine kepada seluruh ASN yang ada di Kabupaten Simalungun,” ucap Bupati.
“Saya berharap kalian inilah nantinya menjadi duta tentang bahaya Narkoba kepada masyarakat. Kalian inilah nantinya yang saya minta untuk menjelaskan tentang bahaya nya Narkoba,” ujar Bupati.
Untuk itu, Bupati mengajak anak-anak yang berada di pusat rehabilitasi itu agar tetap berserah diri kepada Tuhan dan lebih taat lagi beribadah.
Dalam kesempatan itu, Syahrizal mengucapkan terimakasih kepada Bupati Simalungun yang telah hadir dan memberikan bimbingan dan arahan kepada anak-anak yang sedang menjalani rehabilitasi.
“Ini sebuah hal yang luar biasa, dimana bapak Bupati datang menemui anak – anak yang sedang di rehab. Jadi, saya berharap kehadiran bapak Bupati akan meningkatkan kepercayaan diri dari anak-anak untuk bisa cepat sembuh dan pulih,” harapnya. (Rls/01)