Herlina Apresiasi Ramadhan Fair Bazar dan Expo, Dongkrak Ekonomi Mikro dan Menengah

| oleh -5x Dilihat

PEMATANGSIANTAR, (HarianSumut)

Ramadhan Fair Bazar dan Expo bertajuk Bersorak Raya merupakan salah satu upaya mendongkrak ekonomi mikro dan menengah. Kegiatan ini diharapkan dapat mengoptimalkan pertumbuhan ekonomi di Kota Pematangsiantar.

Demikian disampaikan Wakil Wali Kota Pematangsiantar Herlina di acara pembukaan Ramadhan Fair Bazar dan Expo di Lapangan Parkir Soeaka Stasiun Kereta Api (KA) Pematangsiantar, Minggu (23/03/2025) sore.

Di awal sambutannya, Herlina mengatakan atas nama pribadi dan Pemerintah Kota (Pemko) Pematangsiantar mengapresiasi panitia yang telah menggelar kegiatan Bersorak Raya. Kegiatan tersebut sebagai wujud mengoptimalkan ekonomi di Kota Pematangsiantar akan terus maju.

Herlina mengatakan, perkembangan ekonomi menjadi fokus pemerintah karena pertumbuhan ekonomi nasional melambat sebagai imbas semakin lesunya ekonomi dunia.

Baca Juga:  Polres Simalungun Gelar Patroli dan Monitoring Ibadah Minggu di Gereja-Gereja

“Kegiatan ini akan mengembangkan Usaha Mikro Kecil dan Menengah atau UMKM berbasis ekonomi kreatif,” sebut Herlina.

Menurut Herlina, untuk meningkatkan pertumbuhan ekonomi, dua kalimat kunci adalah pembangunan UMKM dan Industri Kecil Menengah (IKM) serta ekonomi kreatif.

Masih kata Herlina, Ramadhan Fair Bazar dan Expo yang digelar anak-anak muda kreatif akan membantu ekonomi Kota Pematangsiantar.

“Semoga kegiatan ini berkelanjutan. Mudah-mudahan tahun depan bisa dimulai di awal Ramadhan dengan lebih banyak dan beragam UMKM yang terlibat,” harap Herlina.

Di akhir sambutannya, Herlina mengajak semua pihak untuk bekerjasama dan bersinergi mendongkrak ekonomi kerakyatan demi mewujudkan Pematangsiantar Cerdas, Sehat, Kreatif, dan Selaras.

Baca Juga:  Pastikan Fasilitas Kesehatan Memadai, Wakil Wali Kota Medan Tinjau Pustu Balam

Sementara itu, Ketua Panitia Aulia Nada diwakili Sekretaris Puan Senja mengaku merasa terhormat dan bersyukur atas kesempatan kepada mereka untuk menggelar kegiatan yang bermanfaat di bulan Ramadhan.

“Kami berharap kegiatan ini bisa memberikan inspirasi dan motivasi kepada masyarakat Pematangsiantar,” ujarnya.

Puan mengucapkan terima kasih kepada semua pihak yang berperan dalam kegiatan tersebut.

“Semoga acara diberkahi hingga penutupan di malam Takbiran mendatang,” pungkasnya.

Setelah acara pembukaan, Herlina berkesempatan mengunjungi stand yang ada.

Turut hadir, mewakili Pimpinan Bank Mandiri Pematangsiantar Christian Siahaan, mewakili Dipo Mitsubishi, dan para pelaku UMKM. (Rls/02)