Pelihara Stamina Prajurit, Kodim 0207/Simalungun Gelar Samapta Periodik II Tahun 2024

| oleh -12x Dilihat

SIMALUNGUN, (HarianSumut)

Untuk menjaga Stamina seluruh Prajuritnya, Kodim 0207/Simalungun menggelar kegiatan Samapta Periodik II TA. 2024 yang dipimpin langsung oleh Kajas Rem 022/PT Kapten Inf B Barus. Bertempat di Lapangan Upacara Makoramil 08/Bangun Jalan Asahan Km. 5,5 Kecamatan Siantar Kabupaten Simalungun, Selasa (05/11/2024).

Pasi Ops Dim 0207/Sml Kapten Inf B Simamora selaku koordinator pada kegiatan Samapta periodik II mengatakan, bahwa Tes Samapta periodik ini merupakan program rutin yang harus dilaksanakan oleh seluruh anggota baik Prajurit maupun PNS. “Jaga faktor keamanan, laksanakan sesuai kemampuan jangan memaksakan diri,” ujarnya.

Dalam pelaksanaan kegiatan kesamaptaan tersebut, personel terlebih dahulu dicek kesehatannya oleh tim kesehatan dari Denkesyah 01.04.01 Pematang Siantar, untuk mengetahui tensi darah sebelum melaksanakan kegiatan samapta periodik II.

Baca Juga:  KPU Gelar FGD Bersama Pemerintah Kabupaten Humbahas dan Lembaga Vertikal

Sementara itu, Kajas Rem 022/PT Kapten Inf B Barus menyampaikan mekanisme giat Garjas Samapta yang digelar meliputi Samapta A dan B. Samapta A yakni lari selama 12 Menit dan tes kesegaran B meliputi Pull Up, Sit Up, Push Up selama 1 menit serta Shuttle Run (Lari angka delapan).

“Pelaksanaan Garjas lanjutan ketangkasan renang dasar militer akan dilaksanakan di kolam renang Tirta Wira Yudha Rindam 1/BB, ditambahkan pada kegiatan samapta yang digelar hari ini bertujuan untuk meningkatkan stamina dalam membina kemampuan prajurit guna mendukung pelaksanaan tugas pokok TNI AD di wilayah Kodim 0207/Simalungun,” ujar Kajas Rem.

Baca Juga:  Pimpinan Rakor Forkopimda Kesiapan Pilkada 2024, Bupati : Berikan yang terbaik buat Kabupaten Simalungun

Dengan dilaksanakannya kegiatan test samapta periodik II ini, kita dapat mengukur dan mengetahui kemampuan jasmani para prajurit khususnya di jajaran Kodim 0207/Simalungun setiap semester selama enam bulan sekali.

“Kegiatan samapta ini sangat bagus sekali bagi prajurit yang akan melaksanakan usul kenaikan pangkat maupun sebagai kelengkapan adminitrasi mengikuti pendidikan lanjutan dan dapat menunjang kesehatan yang maksimal bagi Aparat Komando Kewilayahan dalam pelaksanaan tugas sebagai Babinsa di wilayah binaan,” pungkasnya. (Red)