Pj. Sekda Asahan Terima Audiensi YLBH-AKK

| oleh -10x Dilihat

ASAHAN, (HarianSumut)

Pj. Sekda Kabupaten Asahan terima Audiensi Yayasan Lembaga Bantuan Hukum Aura Keadilan dan Kebenaran (YLBH-AKK) di Ruangan Sekretaris Daerah Kabupaten Asahan, Selasa (29/10/2024).

Tampak hadir Kepala Kesbangpol Asahan, Kabag Hukum Asahan, Direktur YLBH-AKK dan jajarannya.

Pada audensi ini Direktur YLBH-AKK Syaipul Fuad Tarigan S.H., M.H. menyampaikan tujuan dari audiensi ini yaitu silahturahmi dengan Pemerintah Kabupaten Asahan. Syaipul menyampaikan bahwa YLBH-AKK telah bergerak selama 3 tahun dan telah berakreditasi C, mereka akan terus berjuang untuk menaikkan menjadi akreditasi B.

Baca Juga:  Mantan Wakil Bupati di Masa JR Saragih Menghimbau Masyarakat Mendukung RHS-AZI di Pilkada

“Kami berharap bisa menjadi perpanjangan tangan bagi masyarakat yang kurang mampu dan Pemerintah Daerah Asahan bisa ikut hadir dalam masyarakat untuk mencari keadilan terutama untuk masyarakat tidak mampu” ujarnya Syaipul yang juga memohon bimbingan dan arahan dari bapak Pj. Sekda Kabupaten Asahan.

Pj. Sekda Kabupaten Asahan Drs. Zainal Aripin Sinaga, M.H. menyambut baik kehadiran YLBH-AKK, karena semakin banyak organisasi yang mendukung visi misi bupati. Namun, terkait dengan bantuan hukum khususnya untuk masyarakat kurang mampu belum aktif keseluruhan.

Baca Juga:  Jet Tempur F-16 AS Tiba di Timur Tengah, Bantu Israel Serang Iran?

Kehadiran berbagai organisasi diharapkan dapat meningkatkan dukungan ini dan terus memperluas jangkauan ke masyarakat yang kurang mampu. Zainal juga mengapresiasi langkah YLBH-AKK untuk meningkatkan akreditasinya.

Lebih lanjut Zainal mengingatkan pemerintah berperan dalam mendukung kegiatan masyarakat, bukan sebagai penanggung jawab penuh. “Pemerintah juga harus didukung oleh lembaga lembaga lain supaya menjadi kesatuan” ujar Zainal seraya mengajak untuk terus bersama-sama melaksanakan kegiatan dengan baik dan tulus di Kabupaten Asahan ini. (Red)